whatsapp
performance improvement plan

Cara Menerapkan Performance Improvement Plan

Performance improvement plan menghasilkan objektif yang jelas kepada pegawai untuk terhindar dari pemberhentian kerja, demosi, ataupun transfer pekerjaan.

Penerapan performance improvement plan yang efektif dapat menjadi solusi ampuh dalam memperbaiki kinerja pegawai.

Bagaimana Cara Menerapkan Performance Improvement Plan?

Pengertian

Performance improvement plan (PIP) adalah dokumen berisikan kekurangan seorang pegawai dan hal apa saja yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kekurangan tersebut.

Ini dapat dimanfaatkan dalam mengatasi kegagalan memenuhi tujuan pekerjaan tertentu ataupun memperbaiki masalah terkait perilaku pegawai.

Mengapa Perusahaan Perlu Menggunakan PIP?

PIP memberikan kesempatan bagi pegawai agar memperbaiki masalah kinerja apapun yang mungkin mempengaruhi kesuksesan mereka secara keseluruhan.

Dengan tujuan dan timeline yang jelas, pegawai menjadi lebih termotivasi dan produktif dalam pekerjaan.

Tahapan Penerapan Performance Improvement Plan

Menentukan Kelayakan

PIP digunakan atas dasar komitmen perusahaan dalam membantu pegawai berkembang lebih baik lagi, bukan sebagai suatu justifikasi pemutusan hubungan kerja.

Tim HR perlu menilai kelayakan pelaksanaan performance improvement plan atau justru akan lebih merugikan pegawai daripada membantu.

Membuat Draft Perencanaan

Manajer membuat draft perencanaan untuk ditinjau tim HR.

Draft perencanaan tersebut harus mencakup:
  • informasi mengenai tingkat kinerja yang layak dan bagaimana kinerja pegawai saat ini kurang memenuhi.
  • tujuan spesifik serta terukur yang dapat dicapai, relevan, dan terikat waktu (SMART Goal)
  • bimbingan tentang apa yang akan dilakukan manajemen untuk membantu pegawai mencapai tujuan
  • rincian tentang seberapa sering manajer dan pegawai akan mengadakan pertemuan yang membahas kemajuan kinerja

Meninjau Perencanaan

Tim HR meninjau perencanaan dengan berfokus menghilangkan bias terhadap pegawai.

Tahapan ini memastikan bahwa perencanaan dapat dicapai secara adil dan bukan hanya sebagai alat untuk memberhentikan pegawai.

Implementasi

Pada tahapan ini, perusahaan bertemu dengan pegawai untuk membahas rencana dan ekspektasi.

Perusahaan harus mendorong pegawai memberikan feedback yang membantu mengidentifikasi area bermasalah dan menumbuhkan rasa memiliki dalam pekerjaannya.

Memantau Perkembangan

Manajer memastikan semua pertemuan dijadwalkan dan dilakukan tepat waktu.

Membatalkan pertemuan atau datang terlambat akan menunjukkan kurangnya komitmen perusahaan untuk membantu pegawai.

Kemajuan kinerja juga harus didokumentasikan dan didiskusikan dengan baik.

Menyimpulkan Hasil

Jika PIP menghasilkan perkembangan pegawai yang positif, manajer harus memastikan pegawai bahwa kinerja baik akan terus diharapkan kedepannya.

Namun apabila kinerja pegawai tetap memburuk, perusahaan harus mempertimbangkan kemungkinan penugasan kembali, demosi, atau bahkan pemutusan hubungan kerja.

Pegaw.ai adalah platform kebutuhan sumber daya manusia (SDM) yang fleksibel dan komprehensif.

Seluruh proses pembuatan fitur Pegaw.ai telah melalui tahapan riset standar kebijakan HR di berbagai industri.

Sederhanakan seluruh proses manajemen pegawai dalam satu platform.   coba gratis pegaw.ai