whatsapp

Tren Industri F&B pada 2022

Tren industri F&B 2022 adalah suatu bentuk respon perusahaan dalam menghadapi tantangan dalam beberapa tahun terakhir. Selama pandemi, perusahaan menghadapi berbagai tantangan terkait pengiriman, rantai pasokan, dan logistik. Tantangan-tantangan ini menjadi “wake-up call” perusahaan industri F&B untuk mengevaluasi model bisnis dan berinvestasi dalam teknologi sehingga dapat terus bergerak maju. Berikut ini tren industri F&B tahun 2022 sebagai upaya mendorong inovasi bisnis.  

Penjelasan Tren Industri F&B 2022

Pengertian Tren Industri F&B

Tren Industri

Tren industri adalah pola berkelanjutan yang mengubah industri baik itu secara positif maupun negatif. Tren industri mempengaruhi kinerja perusahaan tertentu dan memberikan pengetahuan penting untuk tetap kompetitif dan relevan di tengah perubahan.

Industri F&B

Industri F&B merupakan bidang bisnis penyedia jasa layanan serta menjual makanan dan minuman untuk memenuhi kebutuhan konsumen.  

Layanan yang Ditawarkan Industri F&B

Plate Service

Staf dapur meletakkan makanan di piring dan kemudian dibawa menuju meja konsumen. Layanan plate service berfungsi untuk memudahkan penyajian dalam jumlah besar dan memastikan makanan masih panas.

Silver Service

Silver service umumnya ditemukan di restoran dan hotel berkelas. Staf menyajikan makanan dari piring penyajian ke setiap piring konsumen menggunakan garpu dan sendok. Layanan ini memerlukan banyak staf agar konsumen dapat dilayani seefisien mungkin.

Counter Service

Konsumen mengantri di konter dan memilih makanan dari menu. Konsumen kemudian meletakkan makanan di mampan dan melakukan pembayaran di ujung konter. Staf akan mengantarkan makanan menuju meja konsumen apabila hidangan perlu dimasak terlebih dahulu.

Self Service

Konsumen mengambil sendiri makanan dan minuman dari meja konter ataupun prasmanan.

Buffet Service

Konsumen mengambil berbagai macam makanan dalam wadah khusus di atas meja prasmanan atau konter. Konsumen juga dapat memutuskan untuk dilayani oleh staf yang berdiri di belakang konter ketimbang mengambil sendiri.  

Tren Industri F&B 2022

Ekspansi Metode Pemesanan Makanan Online

Pemesanan online menjadi pilihan metode yang digunakan bisnis industri F&B untuk memberikan pelayanan maksimal pada situasi pandemi. Pandemi membuat masyarakat memiliki kecenderungan berbelanja secara online. Berdasarkan data Momentum Works, Grab menguasai 53% akumulasi nilai pembelian dari pengguna layanan pesan antar makanan di Indonesia. Hasil survei lainnya dari Lembaga Demografi Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Indonesia terhadap 4.199 orang pada September 2020, menunjukkan sebesar 97% responden membeli makanan melalui metode pemesanan online. Survei ini juga menemukan bahwa pengeluaran bulanan masyarakat melalui metode pemesanan online mencapai Rp 1,5 juta per bulan.

Transisi Pengelolaan Otomatis

Dalam mengatasi kesulitan berkelanjutan terkait mempekerjakan banyak tenaga kerja, perusahaan industri F&B akan mempercepat adopsi teknologi otomatis untuk mengelola tidak hanya di pergudangan tetapi juga di area yang terdapat konsumen. Berinvestasi pada efisiensi pengelolaan otomatis memungkinkan perusahaan dapat menawarkan gaji lebih tinggi dan meningkatkan retensi serta kepuasan pegawai.

Pemanfaatan Data Konsumen

Migrasinya industri F&B kearah online memunculkan kebutuhan untuk menggunakan data yang dikumpulkan di media digital agar dapat memberikan pengalaman pembelian terpersonalisasi. Perusahaan industri F&B saat ini dijalankan berdasarkan data dan analisis perilaku konsumen yang secara efektif menginformasikan pilihan operasional terbaik. Pegaw.ai adalah platform manajemen kebutuhan sumber daya manusia yang fleksibel dan komprehensif. Seluruh proses pembuatan fitur Pegaw.ai sudah melalui tahapan riset standar kebijakan HR di berbagai perusahaan lintas industri. Pegaw.ai menawarkan solusi untuk segala jenis kebutuhan dari berbagai skala perusahaan dan industri dengan teknologi HRIS berbasis cloud.   coba gratis pegaw.ai